Flashing android dapat diartikan sebagai proses install ulang android menjadi seperti tampilan awal. Tampilan perangkat Kamu akan kembali seperti hp baru dengan aplikasi-aplikasi bawaan. Semua data yang ada di memori internal dan aplikasi yang sudah diinstall akan terhapus dari perangkat android Kamu.
Fungsi dari flashing android antara lain adalah untuk mengatasi android yang sering hang, android yang sering keluar dari aplikasi secara tiba-tiba, membuka android yang terkunci, dan untuk mengatasi gangguan malware pada perangkat android. Selain berfungsi untuk mengatasi berbagai masalah android, flashing juga sering digunakan untuk menginstal custom ROM di android.
Cara Flash Android Menggunakan Fitur Recovery
Cara paling aman dan mudah untuk flash android adalah melalui fitur recovery atau factory reset. Fitur ini sudah tersedia di semua perangkat android. Kamu bisa menemukannya di menu pengaturan masing-masing merek android.
- Backup data
Lakukan backup data untuk menyimpan data-data yang Kamu anggap penting. Bisa disimpan di memori eksternal atau backup ke perangkat komputer Kamu.
- Matikan dan nyalakan ulang hp
Jika semua data sudah aman di file backup, maka Kamu bisa mematikan hp android. Setelah itu, tekan tombol power + volume up + tombol home secara bersamaan. Tunggu hingga masuk ke mode recovery pada layar android.
- Flashing android
Pilih opsi “Wipe Data/ Factory Reset” menggunakan tombol volume. Pilih menu “Reboot” dan tunggu hingga proses selesai.
Cara ini bisa digunakan untuk flash android yang layarnya masih bisa menyala. Jika pada kasus android yang mati total, tidak bisa menggunakan cara flash android di atas.
Install Custom ROM di Realme 6 Pro
Smartphone yang dirilis pada 2020 silam ini hadir dengan pilihan penyimpanan 6GB/64GB, 6GB/128GB, dan 8GB/128GB. Stock ROM dari sistem android Realme ini dapat digantikan dengan ROM alternatif atau yang biasa disebut custom ROM. Cara install custom ROM adalah sebagai berikut.
Aplikasi yang Dibutuhkan untuk Install Custom ROM
Menginstal custom ROM di Realme 6 Pro membutuhkan aplikasi TWRP. Aplikasi ini bukan merupakan aplikasi bawaan android melainkan aplikasi sistem recovery yang dibuat oleh komunitas android. TWRP yang dirilis 2011 ini tersedia dalam lisensi terbuka dan perlu diinstall sebelum Kamu menginstal custom ROM.
Setelah menginstal TWRP, Kamu juga perlu menginstal custom ROM dalam file zip. Ada beberapa pilihannya seperti ROM Lineage OS 17.1, ROM Pixel Experience Plus, dan lain-lain. Jangan lupa backup data penting sebelum install custom ROM.
Cara Install Custom ROM
- Salin file ROM dan Gapps.zip Realme di luar folder
- Matikan perangkat Kamu
- Nyalakan Realme dengan menekan tombol power + volume hingga muncul mode recovery
- Masuk ke menu “TWRP” dan pilih opsi “Wipe”
- Pilih opsi “Advance Wipe” dan kemudian “Dalvik Cache”
- Pilih “System”, “Data”, dan “Cache”
- Geser “Swipe to Wipe”
- Kembali ke menu “TWRP”
- Klik tombol “Install”
- Pilih file zip dari custom ROM
- Klik “Custom ROM” dan geser pada menu “Swipe to Confirm Flash”
- Reboot Realme Kamu
- Selesai
Proses install custom ROM ini membutuhkan waktu beberapa menit atau bahkan lebih lama. Jadi pastikan perangkat Kamu memiliki baterai dengan isi 75% ke atas untuk mencegah perangkat mati saat menginstal ROM.