Fast Charging A5 2017 tidak Berfungsi

Mas bro, hp ku bermasalah nih. Fast Charging Samsung A5 2017 tidak berfungsi setelah update. Pas sebelum update sih nih hp normal aja fast chargingnya. Saya yakin bukan masalah di chargernya karena dipake di hp lainnya juga masih normal. Gimana biar balik seperti semula?

Sekedar informasi, ponsel A5 2017 ini dirilis awal tahun 2017 berbekal Chipset Exynos 7880, dengan RAM 3 Gb dan dua varian penyimpanan internal 3/64 Gb. Bentang layar nya cukup luas dan compact yakni 5.2 inch super amoled. Pertama kali keluar dengan sistem operasi Marsmallow versi 6.0 sekarang sudah mendapatkan update ke Android Oreo 8.0.

Cara mengatasi Fast Charging A5 2017 tidak berfungsi

Pada quartal pertama 2018, Android Oreo sudah diluncurkan untuk update A5 2017. Namun tidak sesuai harapan dari penggunanya. Banyak dari pengguna A5 2017 mengalami masalah pada Fast Charging yang tak lagi berfungsi. Masalah minor lain pun dialami seperti kamera lag, aplikasi crash, dan sebagainya.

Downgrade Android Oreo 8.0 ke Android Nougat 7.0 Samsung A5 2017

Tujuan adanya update secara umum memperbaiki sistem yang buruk atau bug menjadi lebih baik lagi dan terbebas dari bug, tetapi fakta dilapangan malah sebaliknya, permasalahan bermunculan, mungkin bukan hanya A5 2017 saja yang terkena imbasnya. Hal semacam ini memang sudah biasa terjadi, karena begitu banyaknya model dengan berbeda sistem operasi bawaannya, dalam skala 1:10 terjadi masalah dianggap masih sangat wajar.

Pastikan Fast Charging telah Aktif

Ketika update, beberapa ponsel akan kembali ke setelan awal atau default. Karena ada beberapa ponsel yang memang tidak support fast charging pun ada yang mendapatkan update Oreo. Oleh karena itu, pastikan kamu sudah mengaktifkan fitur fast charging.

Cara mengaktifkan fast charging Samsung A5 2017 dan A5 2018

  1. Masuk ke Pengaturan
  2. Gulir ke bawah dan pilih Power Saving Mode
  3. Centang fitur FAST Charging

Cara Downgrade A5 2017 Oreo ke Nougat

Solusinya untuk mengatasi masalah Fast Charging Samsung A5 2017 tidak berfungsi adalah dengan cara menurunkan sistem operasi yang terlanjur sudah di update Android 8 Oreo ke Android Nougat 7.0. Bagaimana caranya?

Beberapa bahan yang diperlukan untuk melakukan downgrade antara lain:

  1. Komputer atau Laptop
  2. Firmware Android Nougat A5 2017
  3. Odin
  4. Kabel Data

Langkah-langkah Downgrade A5 2017

1. Download Odin disini dan ROM Android A5 2017 disini

2. Unzip Odin dan juga ROM yang sudah di unduh menggunakan Winzip atau Bandizip

3. Jalankan Odin dan klik tombol AP dan pilih File Only (AP) yang baru saja di unzip.

Pastikan “Partisi Ulang” TIDAK dicentang. dalam opsi.

4 – Matikan ponsel kamu dan restart dalam mode “Unduh”. Untuk melakukannya, tekan dan tahan tombol “Home” + “POWER” + “Volume Bawah”. Secara bersamaan

5- Setelah ponsel restart dalam mode “Unduh” tekan tombol “Volume Atas” dan hubungkan ponsel kamu ke komputer dan tunggu sampai di deteksi oleh Odin.

6 – Setelah terdeteksi oleh Odin, langsung klik “Mulai”. Proses akan dimulai dan layar A5 2017 kamu akan muncul pemrograman ulang.

Jika ponsel tidak terdeteksi Odin, sebaiknya dilakukan hard reset terlebih dahulu. Caranya dengan menekan Tombol Home+Power+Volume Atas secara bersamaan lalu pilih Wipe Data dan tekan tombol Power untuk konfirmasi. Setelah itu lakukan ulang langkah-langkah diatas.

Simak video berikut untuk lebih detailnya.

Cara mengaktifkan Fast Charging A5 2017 dengan Downgrade Sistem Operasi Android 8 ke Android 7

Related posts

Leave a Comment